Desa Binaan HMTK Mei 2023
Desa Binaan HMTK merupakan salah satu program kerja HMTK bidang Hubungan
Masyarakat (HUMAS). Pada hari Sabtu, 27 Mei 2023 dilaksanakan kegiatan
HMTK mengajar sebagai salah satu rangkaian kegiatan Desa Binaan di bulan
Mei.
Kegiatan HMTK mengajar dilaksanakan di SDN 01 Anggrasmanis, Karanganyar,
Jawa Tengah. Kegiatan diawali dengan sambutan ketua pelaksana, sambutan
kepala sekolah SDN 01 Anggrasmanis, menyanyikan lagu “Indonesia Raya”,
lalu penyampaian materi pada pukul 08.45-10.00 WIB. Jenjang kelas yang diampu
yaitu kelas dua dan kelas tiga. Pada HMTK mengajar kelas 2 terdiri dari mata
pelajaran matematika (materi perkalian dan pembagian) dan bahasa
Indonesia (membaca, mendengarkan, dan menulis dengan tema “Kegemaran”).
Setelah materi disampaikan, para siswa diberikan lima soal pilihan ganda untuk
latihan. Pelaksanaan games dilaksanakan setelah kelas selesai dengan games
“Ibu Berkata dan Tepuk Pagi, Siang, dan Malam”. Kegiatan ini diikuti oleh 18
dari 24 siswa kelas 2 SDN 01 Anggrasmanis.
Pada kegiatan HMTK mengajar kelas 3, terdiri dari mata pelajaran matematika
(materi keliling dan luas) dan mata pelajaran bahasa Inggris (materi angka dan
keluarga). Setelah penyampaian materi, ada soal kuis. Siswa yang dapat menjawab
soal dengan benar akan diberi hadiah. Pelaksanaan games dilaksanakan setelah
kelas selesai dengan games “Ibu Berkata dan Tepuk Pagi, Siang, dan Malam”.
Kegiatan ini diikuti oleh 28 siswa kelas 3 SDN 01 Anggrasmanis. Kemudian
kegiatan diakhiri dengan penutupan dan foto bersama pada pukul 10.55-11.00 WIB.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.