Software Excel merupakan program aplikasi yang
digunakan dalam pengolahan angka (aritmatika).
Program ini sering digunakan oleh para akuntan untuk
menuliskan atau mencatat pengeluaran dan pemasukan di dalam perusahaan
atau suatu lembaga maupun instansi-instansi kecil.
Software ini biasa digunakan oleh para akademisi dalam menyelesaikan tugasnya,
tak terkecuali bagi para mahasiswa Teknik Kimia UNS, software ini wajib
dikuasai oleh mereka.
![]() |
Pembukaan oleh MC |
![]() |
Suasana Pelatihan Software Excel |
Bidang Data
dan Informasi (Datif) HMTK UNS telah sukses menyelenggarakan pelatihan Excel pada 14 September 2018 bertempat di R.I-308. Pelatihan ini mengangkat tema pembelajaran
mengenai penggunaan metode Goal, Seek, dan
Solver. Peserta yang terlibat dalam kegiatan ini yaitu Pengurus HMTK UNS
2018. Pelatihan software ini dibimbing
oleh Nanda Suhartono, mahasiswa Teknik Kimia 2014.
![]() |
Penyampaian Materi Oleh Pembicara : Nanda Suhartono |
![]() |
Penyerahan Sertifikat oleh Ketua Pelatihan Software Excel |
Terselenggaranya
pelatihan software Excel diharapkan dapat membantu, mendukung, dan memfasilitasi mahasiswa
teknik kimia dalam menyelesaikan tugas-tugas perkuliahan yang membutuhkan
penggunaan excel. Selain itu, Pelatihan
ini ditujukan kepada peserta agar dapat mengoperasikan Excel
dengan baik dan memudahkan dalam menyusun tugas laporan dan sebagai bekal dalam mengerjakan tugas akhir di kemudian hari. Semoga ilmu yang diberikan pada pelatihan kali ini
dapat bermanfaat bagi seluruh peserta.
#BravoHMTK
#JayalahTeknikKimiaIndonesia
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.