[PRESS RELEASE] GEMMA MELODI TEKNIK

                                                            Gemma Melodi Teknik (GMT)

Gemma Melodi Teknik (GMT) merupakan kegiatan berbasis kompetisi yang merupakan salah satu program kerja Bidang Pengembangan Minat dan Bakat Divisi Event Management Himpunan Mahasiswa Teknik Kimia UNS. Kegiatan ini dilaksanakan di Atrium Hall Solo Grand Mall pada Jumat, 18 November 2022 yang dimulai pada pukul 18.00 WIB sampai pukul 20.05 WIB. Kegiatan ini dihadiri oleh mahasiswa Universitas Sebelas Maret dan masyarakat umum dengan 6 peserta yaitu, Mechasound, Indra Djati Treshaputra, MIE, KIDS, This is Boyz, dan Tetrahidrofuran. MC (Master of Ceremony) pada kegiatan kali ini adalah Denisda Nabdan Azis dan Christella Quinta Pranasita yang merupakan Mahasiswa S-1 Teknik Kimia angkatan 2020.

Rangkaian kegiatan Gemma Melodi Teknik (GMT) kali ini diawali dengan registrasi peserta dan pembukaan oleh MC, dilanjutkan dengan sambutan dari ketua HMTK, kemudian penampilan keenam peserta, lalu penjurian dan pengumuman juara. Di mana juara 1 dimenangkan oleh KIDS, juara 2 dimenangkan oleh MIE, juara 3 dimenangkan oleh Indra Djati Treshaputra, juara harapan 1 dimenangkan oleh This is Boyz, juara harapan 2 dimenangkan oleh Mechasound, dan juara harapan 3 dimenangkan oleh Tetrahidrofuran. Rangkaian kegiatan yang terakhir adalah penyerahan sertifikat, dokumentasi dan penutup.

Adanya Gemma Melodi Teknik (GMT) ini diharapkan dapat menyalurkan minat dan bakat mahasiswa UNS dan masyarakat umum pada bidang musik. Selain itu, kegiatan ini juga sebagai media melatih sportivitas dan jiwa kompetitif dalam diri mahasiswa UNS maupun masyarakat umum, dan menjalin relasi dan memperkuat rasa kekeluargaan antar peserta.


Share:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.

Postingan Populer

Arsip Blog