ECODAYS 2016

ECODAYS, WADAH INOVASI KAUM MUDA.


Pada 22 Oktober 2016 sampai dengan 23 Oktober 2016, HMTK bekerja sama dengan KADIKA, dan BPJS Ketenagakerjaan, serta beberapa institusi yang mendukung, tepat di Universitas Sebelah Maret dilangsungkan acara tahunan dari Fakultas Teknik, Jurusan Teknik Kimia, “ECODAYS”. Pada tahun ini Ecodays mengusung tema utama “ETHERNITY” yang  merupakan kepanjangan dari Eco-Youth Creativity, Innovation, and Modernity. Tahun ini Ecodays melaksanakan 3 lomba utama, yaitu Rancang Produk Inovasi yang diperuntukkan bagi pelajar SMA/SMK se-Indonesia, Essay Competition yang dibuka untuk mahasiswa se-Indonesia, serta Photography Competition yang dibuka untuk umum se Jawa-Bali. Acara dilangsungkan di Student Center Universitas Sebelas Maret dan juga Hotel Red Planet, dan dimulai pukul 07.00 WIB hingga malam hari.
Acara ini sendiri bertujuan untuk memamerkan hasil karya anak bangsa yang berwujud produk inovasi, gagasan cerdas, dan seni fotografi sebagai wadah ide penyelamatan lingkungan demi tercapainya sustainable life. Masing-masing lomba pun megambil subtema menarik, yakni Ethernity” untuk lomba RPI,Wasted and Recycling” untuk lomba Fotografi, dan “Eco Ideas to Solve Indonesia Problem” untuk lomba essay.
Pendaftaran lomba yang sudah dibuka sejak Mei 2016 hingga bulan Oktober 2016, hanya menyisakan 10 besar peserta Rancang Produk Inovasi terbaik dan 10 besar peserta dengan karya essay terbaik mereka, tak lupa juga dengan hasil foto-foto yang sudah diseleksi secara ketat.
Rangkaian acara dari event ini antara lain presentasi dari peserta Rancang Produk Inovasi dan peserta Essay serta pameran foto-foto terbaik dari lomba Fotografi yang diadakan pada tanggal 22 Oktober 2016. Kemudian esok harinya, tanggal 23 Oktober 2016, dilanjutkan dengan acara Solo City Tour, tanam pohon di daerah Pucang Sawit, serta tak lupa sosialisasi menarik dari BPJS Ketenagakerjaan.
Acara presentasi peserta Rancang Produk Inovasi di Student Center Universitas Sebelas Maret dilangsungkan dengan sangat unik dan ilmiah. Ditambah lagi dengan ditunjukkannya prototype dari ide-ide mereka, menambah nilai plus terhadap inovasi-inovasi cerdas yang mereka ajukan. Tidak hanya presentasi dari peserta RPI, presentasi dari peserta Essay di Hotel Red Planet juga dilangsungkan dengan sangat apik dan kreatif. Gagasan-gagasan mengenai cara mengatasi sampah di Indonesia disampaikan dengan brilian oleh ke-8 finalis Essay yang terpilih. Tak lupa sederetan foto dari para peserta Lomba Fotografi ikut menghiasi suasana keilmiahan dalam acara ini.
Tidak hanya itu saja, hiburan seru dari Teknik Kimia FT UNS di Pentas Seni yang dilangsungkan di malam harinya turut membuat rangkaian acara Ecodays 2016 ini semakin semarak. Apalagi ditambah dengan acara jalan-jalan keliling Solo dan juga kegiatan green action serta sosialisasi yang dilaksanakan oleh finalis bersama dengan masyarakat desa Pucang Sawit dan BPJS Ketenagakerjaan. Rangkaian acara ini pun ditutup dengan pengumuman hasil pemenang Lomba Rancang Produk Inovasi, Lomba Essay dan Lomba Fotografi.
Menarik sekali bukan? Dengan adanya lomba ini diharapkan kaum muda seperti anak SMA/SMK sederajad, Mahasiswa, serta seluruh anak muda di Indonesia dapat mengeluarkan kepeduliannya terhadap lingkungan dengan cara anak muda, yaitu dengan inovasi dan kreatifitas. Anak muda nggak inovatif? Malu doong.
Share:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.

Postingan Populer

Arsip Blog